Duration 3:26

Sosok Pria Baju Merah yang Aniaya Perawat di RS Siloam, Pihak Polrestabes Palembang Beri Penjelasan

24 701 watched
0
168
Published 16 Apr 2021

TRIBUN-VIDEO.COM - CRS (28) seorang perawat RS Siloam menjadi korban penganiayaan yang dilakukan J. Peristiwa ini pun viral setalah video detik-detik penganiayaan itu di unggah di media sosial hari ini Atas kejadian ini, perawat wanita yang tinggal di kawasan Kecamatan Talang Kelapa itu sudah membuat laporan ke SPKT Polrestabes Palembang. Perawat RS Siloam Palembang mengaku mendapatkan penganiayaan oleh terlapor. Hingga dirinya mengalami memar dibagian mata dan bibir. Setelah Christina Ramauli S melaporkan aksi pelaku, kali ini giliran sang teman Ardana Reswara Permatasari (31) yang juga melaporkan JT. Ardana melaporkan kasus Pengerusakan sesuai UU No 1 tahun 1946 tentang pasal 406 KUHP. Selain melakukan penganiayaan terduga pelaku juga membanting HP APR saat merekam aksi keributan CRS dan JT. Isu beredar, keluarga pasien yang menganiaya perawat tersebut merupakan anggota kepolisian. Ramai diperbincangkan dan banyak menyalahkan anggota kepolisian serta viral atas komehrar netezin. Polrestabes Palembang pun memberikan klarifikasi melalui akun resminya @polisi_palembang Kepolisian Polrestabes Palembang memberi klarifikasi, ia membantah kalau laki-laki baju merah yang diduga menganiaya perawat dalam video tersebut bukanlah anggota kepolisian. "POLRESTABES PALEMBANG asalammualaikum wr.wb mohon izin kepada masyarakat kota Palembang mengenai Vidio yang sedang viral terjadi keributan di salah satu rumah sakit di kota palembang merupakan orang yang menggunakan baju warna merah bukan anggota kepolisian. sedangkan di dalam Vidio tersebut terdengar suara "saya anggota polisi," tulis akun Polisi_Palembang. Akun tersebut pun menjelaskan kalau anggota kepolisian yang sebenarnya merupakan pria berbaju abu-abu. "Yang merupakan anggota kepolisian adalah bapak-bapak yang menggunakan baju abu-abu dan celana pendek, bapak tersebut mencoba menengahi permasalahan yang terjadi pada saat itu, di karenakan lokasi keributan berdekatan dengan kamar anggota polisi tersebut yang sedang menjaga istrinya lahiran. sehingga anggota polisi tersebut mencoba mendatangi lokasi keributan dan menengahi permasalahan yang terjadi. . untuk kelanjutannya telah di laporkan ke SPKT Polrestabes Palembang dan akan segera di tindak lanjuti oleh anggota Kepolisian Polrestabes Palembang. . demikianlah kami sampaikan informasi kepada masyarakat agar menjadi koreksi bersama SALAM PRESISI," kata akun Polisi_Palembang menjelaskan. Kronologi Kejadian Kompol M Abdullah menjelaskan kronologi perawat RS Siloam Palembang dianiaya orangtua pasien. Abdullah mengatakan, anak terlapor merupakan pasien di rumah sakit tersebut. Karena terlapor tidak senang karena menganggap korban tidak benar saat melepaskan infus di tangan anak terlapor. Selanjutnya, terlapor marah dan kemudian memanggil korban untuk mendatangi kamar dimana tempat anak terlapor dirawat. Korban kemudian menemui terlapor bersama teman korban lainnya. Setibanya di kamar tempat anak terlapor dirawat, teman-teman korban disuruh terlapor untuk keluar meninggalkan korban sendirian. "Namun teman korban tidak mau keluar," ujar Kompol Abdullah saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (16/4/2021). Kemudian terlapor menanyakan bagaimana korban melepaskan selang infus di tangan anaknya. Belum sempat korban menjawab terlapor langsung memukul muka sebelah kiri korban menggunakan tangannya. Teman korban yang melihat aksi itu mencoba melerai, namun terlapor langsung mendekati korban dan kembali memukul muka korban menggunakan tangan kanannya. Melihat keributan makin menjadi petugas keamanan di TKP mencoba melerai. "Korban kemudian di bawa keluar, namun terjadi tarik menarik antara terlapor dan saksi hingga terlapor menarik rambut korban," katanya. Kemudian korban berhasil keluar dan selanjutnya korban di bawa ke ruang emergency. Akibat kejadian tersebut korban mengalami memar dibagian mata sebelah kiri, sakit bagian bibir dan perut. (*) Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Pria Baju Merah yang Aniaya Perawat RS Siloam Terungkap, Polrestabes Palembang Pastikan Bukan Polisi, https://palembang.tribunnews.com/2021/04/16/pria-baju-merah-yang-aniaya-perawat-rs-siloam-terungkap-polrestabes-palembang-pastikan-bukan-polisi?page=all . Penulis: Nadyia Tahzani Editor: Welly Hadinata

Category

Show more

Comments - 233
  • @
    @gulamanjalways37753 years ago Polisi harus segera bertindak untuk menangani kasus ini
    lakukanlah dengan adil dan bijak.
  • @
    @hadaridari61273 years ago Begitu besar pengabdian seorang perawat. Tapi mendapat peelakuan yang kayak gitu. Semoga pelaku mendapat pelajaran dari semua itu. Hukum inshaallah id="hidden1" akan berjalan terus. Semangat para perawat tetep semangat kami masyarakat sangat membutuhkan perawat dokter. ...Expand
  • @
    @titasafira97333 years ago Hukum 10 th, ganti rugi 10 miliar. Orang sombong arogan harus di kasih pelajaran. Biar insaf. 32
  • @
    @laludhony64113 years ago Kalo ni orang gak dipenjara, keterlaluan dah hukum di negeri ini. 16
  • @
    @lizasdocumentary25373 years ago Tangkap dan penjarakan bapak baju merah jahat itu. Sadiss. 20
  • @
    @andrerumat62023 years ago Penjarakan! Catat juga keluarganya jgn di layani berobat ke rs. 16
  • @
    @uunsoryana16033 years ago Hukum sesuai dengan perbuatannya. Perawat juga manusia. Semangat untuk perawat seluruh indonesia. 23
  • @
    @lulaspaembonan50523 years ago Ngaku2 polisi tapi bukan polisi artinya udah melecekan polisi, pak kapolres palembang tolong cpt tangkap orang kurang ajar ini dia lebih dari binatang. 23
  • @
    @lelenfebrianty6913 years ago Pihak rs tolong tuntut pelaku karena sudah bikin kegaduhan di rs. Dan penganiayaan salah 1 karyawan rs siloam. 9
  • @
    @liasusanti28863 years ago Security nya sama sekali ga sigap
    malah bapak yg gemuk yg lebih care.
    5
  • @
    @fransleonardi30993 years ago Usut tuntas langsung penjarakan biar kapok. 6
  • @
    @agussugiarto49303 years ago Pihak manajemen rumah sakit harus evaluasi sekuritinya. 1
  • @
    @endangsumpena60913 years ago Pihak rs tolong dipecat aja surikitinya yg pertama datang tuh, penakut cocoknya jadi tukang antar makanan aja. 3
  • @
    @muhammadsukmana82643 years ago Satpam nya jgn takut kalian ada hak utk melindungi karyawan t4kepolisi. 2
  • @
    @ferryputra52243 years ago Semoga semua perawat msh mau merawat pasien. 4
  • @
    @bb-lt9jz3 years ago Jgn ksh kendor, viral in trus, si bp sampai msk bui. 15
  • @
    @mrtegek55233 years ago Saya mengecam sekuriti nya! Cm diam kyk ketakutan. 1
  • @
    @aku20583 years ago Menganiaya wanita apalagi memiliki profesi sbg perawat kesehatan, sungguh tindakan sangat biadab, segera adili ke persidangan agar memahami bahwa tindakannya salah. 1
  • @
    @ikakaryenni38153 years ago Hukum yg setimpal dengan perbuatanya yg tidak terpuji, duh saya yg bukan orang tuanya aja merasa sakit hati, sabar ya mba tuhan akan membalas perbuatanya. 4
  • @
    @edycahyadi58963 years ago Ga usah di proses itu mah. Langsung masukin penjara aja. Langsung 5 thn. Greget liatnya. 4
  • @
    @bambang76wibisono3 years ago Tinggal nunggu ketegasan dari kepolisian. 11
  • @
    @abdulhalik46273 years ago Satpam yg pertamanya takut yg berani malah orang lain yg maju melerai. 1
  • @
    @dhepensahsah44643 years ago Klau memang dia polisi harus di hukum yg berat klu bisa seumur hidup. 1
  • @
    @caksupri79023 years ago Gak ada kata maaf, harus di penjarakan itu pelaku penganiayaan.
  • @
    @ghosthuntingindonesia39473 years ago Securitynya asal pake baju security.
    pukul aja gak mungkin anda di pecat.
    tugas anda di situ menjaga aset yg bergerak dan tidak bergerak.
    2
  • @
    @randipower69743 years ago Hukum seberat beratnya bajingan tengik ini wahai aparat yg terhormat. 1
  • @
    @ramadinrdn77603 years ago Tolong bapaj nya dihukum seberat beratnya.
  • @
    @ginaauliadewi64613 years ago Astagfirullohplisi tolong hukum orang yg telah menganiaya perawat itu. 3
  • @
    @indrijayanti31543 years ago Viralkan agar tidak ada lagi kejadian seperti ini. 2
  • @
    @iyossuhendra25733 years ago Tuh security knp diem aja sampe perawat dijambak dan dipukul lg didepan matanya. 1
  • @
    @mozznugo3 years ago Simpati saya untuk perawat2 tersebut. Kepolisian harus mengusut tuntas dan tidak memberi peluang untuk damai, karena ini kasus pidana!
  • @
    @pathozchanel41303 years ago Tangkap sekarang bpk kapolda hukum yg seberat beratnya.
  • @
    @ipanfirmanutama7273 years ago Polisi mna polisi kalau scurity gak bisa sigap polisilah yg harus turun tangan polisi harus sigaf. 2
  • @
    @bowosetiyawan99563 years ago Bapak ini kena karmanya mungkin sikapnya dari dulu seperti itu. Memandang orang lain lebih rendah dari dirinya dan keluarganya. Terlalu arogansi dan nggk . ...Expand 2
  • @
    @rezajulio21273 years ago Hukum sesuai uu, tuntut seberatnya, pecat dari pekerjaannya, dijauhi dari tetangganya. Ben hidup miskin dan sendirian.
  • @
    @Lia-cf6bi3 years ago Bahaya orang yg gk bisa mengendalikan emosinya, ntk jg menyesal, trus kawal kasus ini.
  • @
    @harissuwandi66103 years ago Hukum seberat beratnya sok jagoan ujung ujungnya minta maaf.
  • @
    @arasyaputra55353 years ago Terkadang memang disetiap rs ada perawat yg mungkin kurang enak pelayananya, dan saya jg pernah ngalamin hal itu waktu anak saya sakit tetapi tidak seharusnya bertindak menganiaya perawat. 2
  • @
    @menjeng91453 years ago Apa nggak salah dengar saya yang baju merah tadi bilangnya sayaarogan. 2
  • @
    @utysofiana76803 years ago Serahkan sm yg berwajib. Harus di tindak lanjuti.
  • @
    @HFDLI3 years ago Polisi beneran be like: " shit, gw lagi kena kambing hitam. " 1
  • @
    @SantoJSR3 years ago Wah kayaknya ni manusia paling kuat di indonesia.
  • @
    @raihan93593 years ago Pelaku harus dijerat pasal berlapis
    1. Menganiaya orang lain hingga mengalami trauma
    2. Merusak barang milik orang lain
    3. Mengaku sebagai anggota polri.
  • @
    @zovansavana40203 years ago Bukan polisi itu sudah diklarifikasi sama polres nya yg polisi baju abu" 1
  • @
    @mikenazir22233 years ago Sudah di rawatinbilang terima kasih, malah. Emosi kaya bocah
    tangkap itu pelaku nya.
  • @
    @jontrio9813 years ago Polisi mana betania menindak temannya pa' long pelakunya tak tersentuh hukum.
  • @
    @rudihartono30913 years ago Itu security ada penganiayaan tak berdaya. 1
  • @
    @arielazari77653 years ago Pak kapolri kalo betul pelaku anggota bpk mohon pecaat.
  • @
    @doncontact12003 years ago Sombong nihh si asiong dia kira semua polisi bisa dibayar jadi sesuka hatinya.
  • @
    @susan_suharysusan83483 years ago Kalau dia polisi tolong tanggap dia dan tindak tegas.
  • @
    @giriagung66013 years ago Semoga tdk berujung dengan hanya saling memaafkan, karena harus ada tindakan hukum bagi pelaku agar ada efek jera.
  • @
    @edycahyadi58963 years ago Anak ga sembuh, istrinya malu suami nya di penjara. Lengkap deh penderitaan. Pikirannya terlalu sempit. Yang ada napsu. 3
  • @
    @mangudul7783 years ago Nah itu surikitinya ga bertindak lebih waspada melindungi tenaga medis rs. Belajar lagi penanganan keadaan darurat ya pa sekuriti. 11
  • @
    @rofirofi62343 years ago Pak polisi tolong itu yg baju merah ditangkap dan cek urinya jgn2 lg makai narkoba atau lg mabuk miras. 2
  • @
    @bonarsilitonga7543 years ago Sok banget tuh orang. Sudah anaknya dirawat.
  • @
    @herrysaptono69743 years ago Udah jelas brutal nggak ditangkap dulu, emang siapa dia. 2
  • @
    @bintangmalam47033 years ago Klo emang ada kesalahan perawat kan bisa dilaporkan ke management rumah sakit bukan di aniaya. Jgn sombong ini negara hukum. Bung.
  • @
    @gloryalouisemintalangi67903 years ago Sok jagoan. Kita liat nanti pas dihadapan polisi msh keliatan gak jagoannya.
  • @
    @azkadinakamania98773 years ago Kita bersatu. Info sosmed nya kaos merah dong. Yang tau bagi2. 2
  • @
    @jeprydt44453 years ago Scurity ya malah wara wiri. Hadeh
    ini nama ya penaniayaan, hrus dipenjarakan.
    1
  • @
    @bosbroo93793 years ago Pak polisi jangan cumadan adili seadil2nya beri sanksi yg berat karena mengaku2 polisi dannanti ujung2nya minta maaf doang. 1
  • @
    @entinurmayana52823 years ago Saya seorang perawat tolong hukum di tegakan hukum manusia yg baju merah tolong di penjarakan.
  • @
    @joshuamariojosearnoldjanse15363 years ago Tangkap adili penjarakan! Jangan dibiarkan kejahatan ini!
  • @
    @karianimerqie4573 years ago Gak sabar nunggu berita penangkapan si bapak pemarah itu. Buat korban dan keluarganya jgn kasi ampun sedikit pun, hotel prodeo layak tempatnya. 1
  • @
    @arsyachanel77753 years ago Sukur laporin aja benci gw liat nya nganiaya perempuan benci gw kekerasn trhadap org lemah.
  • @
    @setiaerisa23443 years ago Mudah2an presiden liat. Kapolri liat ini akibat nya kalo hukum kurang di tegakan ini akibat nya.
  • @
    @rulyrules793 years ago Emang knp lo polisi, ngerasa kebal hukum? Atau ngerasa jagoan bisa seenaknya?
    mari kita buktikan didepan penyidik bro.
    1
  • @
    @lalakomalasari94123 years ago Mau dia anggota kepolisian juga hukum akan berjalan sesuai kelakuan dia terhadap tim medis jangan tar ujungnya minta maaf sama korban.